Beritanews9.id || SIDOARJO – Kapolsek Krian, Kompol I.G.P. Atma Giri, S.H., M.H., bersama anggota, melakukan pemantauan terhadap massa Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) yang melakukan perjalanan dari Krian menuju Madiun, Jawa Timur. Langkah ini dilakukan untuk memastikan keselamatan dan keamanan para peserta selama perjalanan berlangsung,Sabtu (1/2/2025)
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Krian dan jajarannya melakukan pemantauan langsung di sejumlah titik pemberhentian, salah satunya di sebuah warung kopi (warkop) yang menjadi tempat istirahat massa PSHT. Selain itu, mereka juga berinteraksi dengan para peserta untuk memberikan imbauan agar tetap menjaga ketertiban, mematuhi peraturan lalu lintas, serta mengutamakan keselamatan selama perjalanan.
“Kami melakukan pemantauan ini untuk memastikan keamanan dan kelancaran perjalanan massa PSHT. Kami juga mengimbau agar seluruh peserta tetap tertib, menghormati pengguna jalan lain, dan menjaga ketertiban umum,” ujar Kapolsek Krian.
Ia juga menambahkan bahwa pihak kepolisian akan terus mengawal perjalanan tersebut hingga batas wilayah yang telah ditentukan guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
“Kami berharap perjalanan ini berjalan lancar dan sukses tanpa ada kendala. Kepolisian akan terus melakukan pengamanan serta pemantauan agar seluruh peserta dapat sampai di tujuan dengan selamat,” pungkasnya.
Dengan adanya pemantauan dari pihak kepolisian, diharapkan perjalanan massa PSHT menuju Madiun dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif.,(Sult-Ali news)