28.1 C
Indonesia
Kamis, Maret 6, 2025
spot_img
spot_img

Polsek Balongbendo Bagikan Takjil Ramadhan

Beritanews9.id || SIDOARJO – Mengisi Bulan Ramadhan dengan berbagi pada sesama, dilakukan Polsek Balongbendo melalui pembagian takjil kepada warga sekitar mako polsek dan pengendara, Rabu (5/3/2025).

Turut membagikan takjil Kapolsek Balongbendo AKP Sugeng Sulistiyono bersama anggotanya.

Kepedulian yang dilakukan polisi ini tentu mengundang animo warga yang sore itu melintas. “Terima kasih sudah dibagikan takjil gratis oleh polisi di Polsek Balongbendo,” ucap Warno warga sekitar.

“Ramadhan adalah bulan dimana kita dilatih untuk saling peduli. Karena itu, melalui pembagian takjil dan makanan ini kami berharap dapat menggugah jiwa kepedulian anggota kepada warga yang membutuhkan bantuan,” kata AKP Sugeng Sulistiyono.(Ali news)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img
spot_img
spot_img

Most Popular